Kode Transfer Bank Syariah Terlengkap

SYARIAH WIKI - Bagi anda yang ingin melakukan transaksi transfer uang antar rekening bank yang berbeda baik melalui ATM atau Mobile Banking diharuskan untuk mengisi kode bank yang ingin dituju. Kode bank terdiri dari tiga digit yang dimasukan sebelum nomor rekening bank tujuan. 
Meski setiap ATM sudah menyediakan menu daftar kode transfer bank, namun kadang kita akan kesulitan untuk mencari kode bank yang posisinya diurutan jauh, sebab diurutan awal dari daftar tersebut biasanya adalah untuk bank-bank yang sudah terkenal dan besar seperti BRI, Bank Mandiri, BNI, dan BCA. Terlebih lagi kalau mau transfer ke bank syariah, biasanya posisinya agak sulit dicari. 
Untuk memudahkan anda dalam proses transfer uang ke bank syariah, berikut ini kami tampilkan daftar kode transfer bank syariah di Indonesia, baik yang Bank Umum Syariah (BUS) dan Unit Usaha Syariah (UUS).

Hingga Desember 2018, terdapat 13 bank yang berstatus Bank Umum Syariah (BUS) dan 21 bank yang berstatus Unit Usaha Syariah (UUS).

KODE TRANSFER BANK UMUM SYARIAH - BUS

KODE
BANK
147
Bank Muamalat Indonesia

451
Bank Syariah Mandiri

422
Bank BRISyariah

427
Bank BNI Syariah

536
Bank Jabar Banten Syariah
425
BCA Syariah

506
Bank Mega Syariah
116
Bank Aceh Syariah

405
Bank Victoria Syariah
517
Bank Panin Dubai Syariah
521
Bank Syariah Bukopin
947
Maybank Syariah Indonesia

547
Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah



KODE TRANSFER UNIT USAHA SYARIAH - UUS

KODE
NAMA BANK

722
Bank Danamon Syariah

721
Bank Permata Syariah

016
Maybank Syariah 

730
CIMB Niaga Syariah

731
Bank OCBC NISP Syariah

734
Bank Sinarmas Syariah

723
BTN Syariah

724
BPD DKI Syariah

736
BPD Daerah Istimewa Yogyakarta Syariah

725
BPD Jawa Tengah Syariah

726
BPD Jawa Timur Syariah

733
BPD Sumatera Utara Syariah

115
BPD Jambi Syariah

732
BPD Sumatera Barat Syariah

119
BPD Riau dan Kepulauan Riau Syariah

120
BPD  Sumatera Selatan dan Bangka Belitung Syariah

728
BPD  Kalimantan Selatan Syariah

727
BPD Kalimantan Barat Syariah

729
BPD  Kalimantan Timur Syariah

735
BPD Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat Syariah

128
BPD Nusa Tenggara Barat Syariah



Contoh kalau kita mau transfer uang via ATM antar rekening bank syariah yang berbeda, dari bank Muamalat ke BRI Syariah, maka caranya adalah masukan kode bank BRI Syariah : 422 kemudian lanjut no rekening tujuan. Jadi 422xxxxxxxxxxxxxx

Semoga bermanfaat !
LihatTutupKomentar